Daging Tumis Ala Eropa
Saturday, March 26, 2016
Edit
Baca resep - Banyak orang mencari menu baru dalam menghiasi masakan daging tumisan.
Berikut ini resep untuk Anda dalam membuat daging tumis ala Eropa yang mampu menambah selera dan mengurangi kebosanan Anda dalam mengkonsumsi daging tumis biasa.
Bahan-bahan yang harus dipersiapkan
Cara membuat daging tumis ala Eropa
Demikian ulasan singkat di atas mengenai cara membuat daging tumis ala Eropa.
Resep ini bisa dipergunakan untuk daging sapi maupun daging kambing.
Pilihannya terserah pada favorit Anda sendiri, semoga uraian di atas dapat membantu Anda dalam menambah wawasan kuliner.
Berikut ini resep untuk Anda dalam membuat daging tumis ala Eropa yang mampu menambah selera dan mengurangi kebosanan Anda dalam mengkonsumsi daging tumis biasa.
Bahan-bahan yang harus dipersiapkan
- Empat butir bawang merah yang sudah dihaluskan
- Dua butir bawang putih yang sudah dihaluskan
- Setengah sendok makan untuk ketumbar yang sudah dihaluskan
- Setengah sendok teh untuk kunyit bubuk atau bisa pula dengan satu ruas jari untuk kunyit yang telah dihaluskan
- Satu sendok the minyak wijen
- Dua sendok makan untuk kecap manis
- Satu sendok makan untuk kecap asin
- Seperempat jintan hitam yang sudah di haluskan berbentuk bubuk
- Setengah sendok teh untuk garam halus
- Tiga sendok makan untuk minyak sayur (bisa juga dengan tambahan minyak zaitun untuk selera)
Cara membuat daging tumis ala Eropa
- Siapkan daging sapi yang telah di potong sekitar 2 centimeter persegi kemudian bersihkan.
- Masukkan daging tersebut ke dalam mangkuk yang sudah dipersiapkan, kemudian masukkan bumbu di atas hingga daging terendam dengan bumbu tersebut. Tambahkan minyak sayur untuk penyerapan yang maksimal. Tunggu sekitar satu jam dalam keadaan tertutup.
- Setelah itu, siapkan satu sendok minyak panas lalu tumislah bawang bombay hingga layu, jika ingin sedikit penas tambahkan cabai secukupnya.
- Masukkan daging yang sudah terendam bumbu dan tumis hingga bumbu meresap kedalam daging. Ciri-cirinya adalah daging akan berwarna kecoklatan dan terlihat matang hingga ke dalamnya.
- Setelah itu angkat dan sajikan kemudian nikmati bersama keluarga. Untuk hiasan di piring bisa menggunakan bombay dan tomat yang telah di hias agar terlihat semakin cantik.
Demikian ulasan singkat di atas mengenai cara membuat daging tumis ala Eropa.
Resep ini bisa dipergunakan untuk daging sapi maupun daging kambing.
Pilihannya terserah pada favorit Anda sendiri, semoga uraian di atas dapat membantu Anda dalam menambah wawasan kuliner.